Scroll to Continue
Berita

Diakhir Tahun 2022, Kabupaten Ciamis Kembali Raih Penghargaan Tingkat Jawa Barat

150
×

Diakhir Tahun 2022, Kabupaten Ciamis Kembali Raih Penghargaan Tingkat Jawa Barat

Sebarkan artikel ini
Diakhir Tahun 2022, Kabupaten Ciamis Kembali Raih Penghargaan Tingkat Jawa Barat
Gubernur Jawa Barat Ridwal Kamil menyerahkan penghargaan kepada Bupati Ciamis Herdiat Sunarya. (Foto:Ist/JM)

Menurutnya, menjadi juara bukan merupakan target utama, akan tetapi yang terpenting adalah program yang dilaksanakan dapat bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat.

“Sejak awal kita tidak menargetkan juara, yang terpenting adalah bagaimana dapat memberikan motivasi, begitu juga bagi kami pemerintah daerah semoga dapat meningkatkan kinerja kami menjadi lebih baik,” ucapnya.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dalam sambutannya menyampaikan melalui kegiatan ini di tahun 2023 mendatang Jawa Barat mempunyai benteng pertahanan yang baik serta mempunyai prediksi pertumbuhan ekonomi yang baik.

“Insyaallah di tahun 2023 ekonomi Jawa Barat cerah, berita baik ini harus disikapi dengan kekompakan oleh para pemangku kepentingan, hasil dari kegiatan ini harus dijabarkan secara disiplin oleh kepala daerah, ” ujar Kang Emil sapaan akran Ridwan Kamil.

BACA JUGA :   Tema Hari Jadi PDI Perjuangan Ke-51 Yakni "Satyam Eva Jayate” 

Emil juga menilai investasi dan ekspor Jawa Barat diprediksi akan sangat baik di tahun mendatang, dengan digitalisasi yang harus senantiasa ditingkatkan.

Contohnya pasar pasar jual belinya sudah jangan pake cash tapi pake QRIS misalnya, kemudian akses-akses keuangan juga kita tingkatkan dan masyarakat fokus belanja barang produk dalam negeri.

“Memantau urusan inflasi tim kita sudah canggih sudah ada program nya mudah-mudahan disepanjang tahun 2023 daya beli masih terjaga,” pungkasnya. (Zii)