PANGANDARAN, JURNALMEDIA.ID – Pondok Pesantren Manba’ul Huda Padaherang melaksankan reuni akbar alumni ke-23 yang diadakan pada hari Senin, 7 Agustus 2023. Temu kangen yang penuh makna ini berhasil menyatukan ratusan alumni Ponpes Manba’ul Huda Padaherang dari berbagai daerah.
Reuni akbar ini merupakan bukti nyata dari kekompakan dan kecintaan para alumni terhadap almamater mereka. Rangkaian acara yang dipenuhi dengan tawa, kebahagiaan, dan kenangan masa lalu ini memberikan panggung bagi para alumni untuk berbagi kisah sukses mereka setelah meninggalkan pondok pesantren yang tercinta. Semangat persaudaraan dan rasa keterikatan antaralumni begitu kental terasa, mencerminkan nilai-nilai yang diajarkan di Ponpes Manba’ul Huda Padaherang.
Dalam acara yang meriah ini, hadir ratusan alumni dari berbagai generasi. Sejak pendirian Pondok Pesantren Manba’ul Huda Padaherang, ribuan sosok telah dibentuk di bawah naungan pesantren ini. Dari berbagai daerah, mereka datang untuk mengenang masa lalu, mengobrol dengan teman-teman lama, serta mempererat tali silaturahmi. Keberagaman latar belakang dan cerita hidup para alumni menambah warna dalam perhelatan reuni akbar ini.
Wakil Pimpinan dan Pengasuh Pondok Pesantren Manba’ul Huda Padaherang, Kyai Ahmad Suhendi, mengungkapkan rasa syukurnya atas kehadiran para alumni. Betapa berartinya momen ini sebagai wujud kebersamaan dan kebersyukuran.
“Selamat datang para alumni Ponpes Manba’ul Huda. Pulang ke rumah sendiri, kita berkunjung ke pondok kita sendiri. Alhamdulillah kita ditakdirkan berkumpul di sini. Mungkin sebagian dari kita mengalami kendala dan menemui berbagai halangan untuk menghadiri undangan reuni akbar ke 23 ini,” ungkapnya dengan penuh haru.
Dia menyampaikan terima kasih. Sebab, reuni akbar ke-23 tahun ini lebih besar dan lebih banyak dihadiri para alumni.
Diharapkan, kedepan para penerus serta alumni Ponpes Manba’ul Huda agar selalu membawa nama baik juga citra ciri khas pondok Manba’ul Huda, yakni mengutamakan akhlak dan adab yang baik kepada semua orang.
“Dari padatnya kesibukan masing-masing, para alumni masih menyempatkan hadir pada reuni Ke 23 kali ini. Terima kasih tetap mencintai para kiyai, terima kasih tetap mencintai almamater Manba’ul Huda Padaherang. Kami harap para alumni bisa menjadi teladan di lingkungan masing-masing,” harapnya.
Menurut Ahmad, Pondok Pesantren Manba’ul Huda Padaherang selalu mengajarkan nilai-nilai kebersamaan, dan hal ini tercermin dalam perhelatan reuni akbar kali ini. Para alumni yang pernah bersama-sama menempuh pendidikan di Ponpes Manba’ul Huda Padaherang kembali berkumpul, saling bertukar cerita, dan mengenang perjalanan mereka.
“Semangat terus untuk membangun kebersamaan dan keterikatan yang erat sangat terasa, seolah waktu tidak pernah meredupkan api persahabatan di antara mereka,” pungkasnya.
Penulis: Saefullah