Scroll to Continue
Berita

Pengurus IDI dan IIDI Cabang Kota Banjar Periode 2025-2028 Resmi Dilantik

×

Pengurus IDI dan IIDI Cabang Kota Banjar Periode 2025-2028 Resmi Dilantik

Sebarkan artikel ini
Pengurus IDI dan IIDI Cabang Kota Banjar Periode 2025-2028 Resmi Dilantik

BANJAR. JurnalMedia  – Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Ikatan Istri Dokter Indonesia (IIDI) Cabang Kota Banjar periode 2025-2028 secara resmi dilantik dan disahkan. Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh mantan Wali Kota Banjar, Ade Uu Sukaesih, dan Wakil Wali Kota Banjar, Supriana.

Ketua IDI Cabang Kota Banjar, dr. Hendrik, menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan momentum penting bagi komunitas kesehatan di Kota Banjar. Ia berharap kepengurusan yang baru dapat semakin memperkuat peran IDI dan IIDI dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan di masyarakat.

Advertisement
Advertisement

“Pelantikan dan pengesahan pengurus IDI dan IIDI ini merupakan momen penting bagi komunitas kesehatan di Kota Banjar,” ujar dr. Hendrik.

Baca juga:  Pesta Miras, Polisi Amankan Puluhan Pelajar

Dalam sambutannya, Ade Uu Sukaesih mengungkapkan apresiasinya terhadap dedikasi dan kontribusi para dokter dan istri dokter di Kota Banjar dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

“Kami berharap IDI dan IIDI dapat terus berperan aktif dalam meningkatkan kesehatan masyarakat dan memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Kota Banjar,” tutur Ade Uu Sukaesih.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Banjar, Supriana, menegaskan dukungan penuh dari Pemerintah Kota Banjar terhadap seluruh kegiatan IDI dan IIDI.

“Pemerintah Kota Banjar akan terus mendukung kegiatan IDI dan IIDI dalam meningkatkan kesehatan masyarakat,” ungkap Supriana.

Pelantikan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi pengurus IDI dan IIDI Cabang Kota Banjar periode 2025-2028 untuk semakin berkontribusi dalam kemajuan komunitas kesehatan dan pembangunan daerah. (Ucup)