Scroll to Continue
Berita

Wakil Walkot Banjar Pantau Penyaluran Bansos Rastra di Desa Balokang

×

Wakil Walkot Banjar Pantau Penyaluran Bansos Rastra di Desa Balokang

Sebarkan artikel ini
Wakil Wali Kota Banjar Nana Suryana pantau penyaluran bansos di desa balokang. Foto:Ucup/JM

BANJAR, JURNALMEDIA.ID – Wakil Wali Kota Banjar Nana Suryana memantau secara langsung penyaluran bantuan sosial Beras Sejahtera (Rastra) untuk warga yang berada di Desa Balokang, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat.

Penyaluran bansos Rastra berlangsung di GOR Desa Balokang, Kecamatan Banjar Kota Banjar, Kamis 04 Mei 2023. Pelaksanaan penyaluran Rastra kali ini berbeda dengan sebelumnya, dimana untuk Rastra kali diberikan dalam bentuk uang tunai.

Advertisement
Advertisement

“Penyaluran kali ini untuk 5 bulan terakhir tahun 2022, yang sebelumnya sempat terkendala karena permasalahan di lelang beras. Dan setelah dikonsultasikan dengan berbagai pihak, karena ini merupakan hak warga yang berhak mendapatkan Rastra ini, maka disalurkan pada tahun 2023,” ujarnya.

Baca juga:  Bakamla RI Perkuat Pengamanan ALKI II dan Laut IKN

Namun, kata Nana, tetap diperuntukan untuk 5 bulan terakhir tahun 2022. Dan untuk penyaluran kali ini dalam bentuk uang.

“Setiap bulannya penerima manfaat itu mendapatkan Rp. 40.000, jadi untuk 5 bulan totalnya Rp.200.000,” jelasnya.