Scroll to Continue
Berita

Gelar Kampanye Terbuka, Tim Pemenangan AMIN Kota Banjar Targetkan Raih 60 Persen Suara

×

Gelar Kampanye Terbuka, Tim Pemenangan AMIN Kota Banjar Targetkan Raih 60 Persen Suara

Sebarkan artikel ini
Tim Pemenangan AMIN Gelar Kampanye Terbuka di Banjar. Foto: Ist/JM

Dengan adanya kampanye terbuka ini, Ia berharap akan mendongkrak suara kemenangan untuk AMIN khususnya di Kota Banjar

“Kami menargetkan 60 persen suara kemenangan AMIN di Kota Banjar,” harapnya optimis.

Advertisement
Advertisement

Hal senada disampaikan, Ketua DPD Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kota Banjar Budi Sutrisno, dengan target 60 persen kemenangan suara AMIN di Kota Banjar, bisa mengantarkan AMIN menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2024.

“Semoga target 60 persen ini bisa tercapai, dan untuk Partai Politik pengusung minimal masing-masing mendapatkan 10 persen,” harapnya.

Sementara itu Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Banjar, Gun Gun Gunawan Abdul Jawad menyampaikan bahwa pelaksanaan Kampanye Terbuka AMIN ini diharapkan masyarakat bisa ikut serta dalam Pemilu 2024, masyarakat tidak apriori, dan terpanggil untuk mengikutisertakan suaranya pada tanggal 14 Februari 2024.

Baca juga:  Bhabinkamtibmas Polsek Cisaat Sambangi Masyarakat,Ini Poin yang Disampaikan

Kampanye terbuka AMIN dengan menyuarakan perubahan dan program unggulan seperti memberikan anggaran Rp.5 milyar untuk desa pertahun, subsidi pupuk secara maksimal untuk masyarakat yang memiliki lahan di bawah 0,5 hektar, juga program untuk ibu hamil mendapatkan bantuan sebesar Rp.6 juta, dan untuk sekolah gratis dari mulai TK sampai SMA.

“Dengan target 60 persen, meskipun koalisi kami dengan empat Partai Politik, namun antusiasme masyarakat untuk mendukung AMIN di Kota Banjar cukup tinggi, dan tidak sedikit yang lintas Partai pun untuk Presidennya tetap mendukung AMIN, ” pungkasnya. (Ucup)