BANJAR, JURNALMEDIA.ID – Berbagai cara dilakukan dalam menyambut HUT ke-21 Kota Banjar, dan itu di perlihatakan oleh Dansubdenpom III/2-4, Buhar, dalam rangka HUT ke-21 kota Banjar , komandan Subdenpom III/2-4 Banjar, melakukan lari sejauh 21 kilometer, Minggu (18/2/2024) pagi. Dimulai dari Sport Center sampai dengan Waterpark.
Dengan didampingi oleh dua orang anggotanya, Buhar melintasi jalur pasar Langensari lalu masuk ke jalan Purnomosidi, dibteruskan ke jalan tentara pelajar masuk ke jalur dalam kota, hingga finish di area Banjar Waterpark, Kota Banjar, Jawa Barat.
“Saya tetap semangat sesuai motto HUT ke-21 Kota Banjar yakni ‘Bangkit Bersama Tumbuh Sejahtera’,” ungkap Buhar kepada awak media.
Dengan usia nya yang tidak muda lagi di tambah jarak tempuh serta perjalanan yang di lalui Buhar tidaklah mudah butuh fisik dan mental serta tekad yang kuat untuk mencapai tujuan akhir.
“Setiap langkah yang kami ambil hari ini adalah wujud dari komitmen kami untuk turut membangun Kota Banjar menjadi tempat yang lebih baik,” tegas Buhar,
Sambil menunjukkan keteguhan hatinya, dan semangat serta tekad yang di tunjukan akhirnya target 21 Kilometer mampu di tempuhnya, walau melalui perjalanan yang panjang dan melelahkan, dengan bercucuran keringat yang membasahi sekujur tubuhnya Buhar dan timnya berhasil mencapai garis finish yaitu di area Banjar Waterpark.
Sebelum melakukan lari Buhar juga sudah melakukan pengecekan jarak antar Sport Center dengan Waterpark Banjar, yang mana kebetulan jarak tempuh nya sama persis dengan hari jadi ke-21 Kota Banjar.
“Saya sudah cek dan jarak tempuh sepanjang 21 kilometer, kebetulan usia kota Banjar saat ini akan merayakan HUT yang ke-21,” Pungkasnya.
Dengan demikian, peringatan HUT ke-21 Kota Banjar tidak hanya menjadi momentum untuk merayakan sejarah kota, tetapi juga sebagai pengingat akan kekuatan semangat dan tekad yang dapat membawa perubahan yang positif bagi masyarakat.
Komandan Subdenpom III/2-4 BANJAR, Buhar tak lupa berpesan di usia nya yang memasuki 55 tahun masih bisa dan mampu melakukan lari sejauh 21 Kilometer, dan khusus anak muda jaga kesehatan serta fisik, berharap kota Banjar akan melahirkan pelari handal di cabang Olahraga atletik.(Johan)