Berita

Suasana Hangat Warnai Syukuran Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Banjar

×

Suasana Hangat Warnai Syukuran Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Banjar

Sebarkan artikel ini

BANJAR. JurnalMedia Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025, Polres Banjar Polda Jawa Barat menggelar acara syukuran sebagai bentuk rasa syukur atas pengabdian panjang Polri kepada bangsa dan negara. Kegiatan syukuran yang berlangsung di Lapangan Bakti Taman Kota Banjar pada Selasa 1 Juli 2025 ini digelar usai pelaksanaan upacara peringatan.

Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., dan turut dihadiri jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Banjar, termasuk Wali Kota Banjar Ir. H. Sudarsono, Wakil Wali Kota DR. H. Supriana, M.Pd., Komandan Yonif Raider 323/BP, Kalapas Banjar, serta sejumlah tokoh masyarakat dan perwakilan lintas sektor lainnya.

Momen simbolis turut mewarnai suasana syukuran. Potongan tumpeng pertama diserahkan oleh Wali Kota Banjar kepada anggota Polres Banjar tertua, Iptu Sugeng Sulendro, sebagai wujud penghormatan atas pengabdian panjang dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah. Sementara itu, Kapolres Banjar juga memotong kue ulang tahun dan menyerahkannya kepada personel termuda sebagai simbol estafet semangat dan dedikasi dalam menjalankan tugas.

Baca juga:  Bulog Serap Gabah Petani Kota Banjar dengan Harga Rp 6.500 per Kilogram

Ketua Bhayangkari Cabang Banjar, Ny. Tya Tyas Rahadi, turut memotong tumpeng dan menyerahkannya kepada Ketua PPK Kota Banjar yang juga merupakan istri Wali Kota Banjar, sebagai bentuk sinergi antara institusi Polri dan unsur pemerintahan.

Dalam sambutannya, Kapolres Banjar menekankan pentingnya momentum Hari Bhayangkara untuk memperkuat semangat pengabdian dan pelayanan terhadap masyarakat.

“Melalui semangat Hari Bhayangkara ke-79 ini, kita tingkatkan profesionalisme dan sinergitas. Polri harus senantiasa hadir sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Terus berinovasi dan bertransformasi dalam mendukung percepatan ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan,” ujar AKBP Tyas.

Kegiatan syukuran berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan. Selain pemotongan tumpeng dan kue ulang tahun, acara juga diisi dengan momen kebersamaan antara anggota Polri dan para tamu undangan, memperkuat kemitraan lintas sektor serta kedekatan antara Polri dan masyarakat.

Baca juga:  Eksekusi Lahan Memicu Protes Massa Hingga Terjadi Ketegangan di PN Kota Banjar

Sebagai penutup, seluruh hadirin mengikuti doa bersama, memohon agar Polres Banjar senantiasa diberi kekuatan, keberkahan, dan perlindungan dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. (Ucup)