BANJAR. JurnalMedia – Kapolres Banjar, AKBP Tyas Puji Rahadi memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kasat Lantas Polres Banjar Polda Jabar yang digelar di Aula Presisi Mapolres Banjar pada Jumat 02 Mei 2025.
Dalam upacara tersebut, jabatan Kasat Lantas Polres Banjar yang sebelumnya diemban oleh AKP Otong Rustandi secara resmi diserahterimakan kepada pejabat baru, AKP Firman Hidayat Pinim. AKP Otong kini mengemban tugas baru sebagai Kanit 3 PJR Ditlantas Polda Jabar, sementara penggantinya sebelumnya menjabat sebagai Kanit 4 Sat PJR Ditlantas Polda Jabar.
Prosesi upacara diawali dengan pengambilan sumpah jabatan kepada pejabat baru dan dilanjutkan dengan penandatanganan fakta integritas, sebagai bentuk komitmen dalam menjalankan tugas dengan profesional, jujur, dan bertanggung jawab.
Usai memimpin upacara, Kapolres Banjar menyampaikan bahwa rotasi jabatan di tubuh Polri merupakan hal yang lumrah dan merupakan bagian dari dinamika organisasi. “Mutasi ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polres Banjar,” ungkapnya.
Ia juga memberikan ucapan selamat dan sukses kepada para pejabat yang telah mendapatkan tugas baru, serta menyampaikan selamat datang kepada pejabat yang baru bergabung di lingkungan Polres Banjar.
“Kepada pejabat baru, tantangan dinas sudah menanti. Segera menyesuaikan diri dengan lingkungan serta memahami karakteristik wilayah hukum Polres Banjar,” pesan AKBP Tyas Puji Rahadi.
Upacara tersebut turut dihadiri oleh Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya, para pejabat utama, perwira, serta seluruh personel Polres Banjar. (Ucup)