Scroll to Continue
Berita

Bela Palestina, Ratusan Massa Aksi di Kota Banjar Desak Kirim Pasukan ke Gaza

581
×

Bela Palestina, Ratusan Massa Aksi di Kota Banjar Desak Kirim Pasukan ke Gaza

Sebarkan artikel ini
Bela Palestina, Ratusan Massa Aksi di Kota Banjar Desak Kirim Pasukan ke Gaza. Foto: ist/JM

BANJAR, JURNALMEDIA.ID – Ratusan massa dari berbagai elemen menggelar aksi dukung Palestina di Kota Banjar, Jawa Barat, Jumat 13 Oktober 2023.

Ratusan massa tersebut membawa berbagai atribut, seperti bendera dan spanduk berisi kecaman terhadap Israel.

Scrool to Continue
Scrool to Continue

Usai menunaikan sholat Jumat, massa berkumpul di alun-alun lalu menggelar orasi dukungan terhadap rakyat Palestina dan kecaman terhadap Israel.

Tampak spanduk berisi desakan agar segera dikirim pasukan ke jalur Gaza Palestina untuk membantu rakyat Palestina yang terkena dampak perang antara pasukan Hamas dan Israel.

“Ini sebagai solidaritas sesama umat muslim kepada rakyat Palestina, dan kami mengutuk keras serangan pasukan Israel di jalur Gaza,” ungkap peserta aksi, Ajat Soedrajat kepada wartawan, Jumat 13 Oktober 2023.

BACA JUGA :   DPD PPNI Ciamis Periode 2023-2028 Dilantik, Begini Pesan Yana D Putra