BANJAR, JURNALMEDIA.ID – Penjabat Wali Kota Banjar, Ida Wahida Hidayati, memimpin Apel Gabungan Bulan September di lingkungan Pemerintah Kota Banjar, yang juga dirangkaikan dengan Peringatan Hari Perhubungan Nasional Tingkat Kota Banjar Tahun 2024.
Acara ini berlangsung di Halaman Kantor Sekretariat Daerah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Senin 09 September 2024.
Komandan Apel pada kesempatan tersebut adalah Asep Sutarno, selaku Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjar, sementara perwira apel dipimpin oleh Wardoyo yang merupakan Kepala Bidang LLAJ Dishub Kota Banjar.
Teks Pembukaan UUD 1945 dibacakan oleh Ripki Zaini Mulyana, seorang ASN Dinas Perhubungan Kota Banjar, sedangkan pembacaan Teks 5 Citra Manusia Perhubungan dilakukan oleh Tubagus Sani Zidi Rahmani, juga dari ASN Dinas Perhubungan. Teks Core Value ASN BerAKHLAK disampaikan oleh Rijal Maulana Akbar.
Dalam acara ini, beberapa penghargaan juga diserahkan kepada individu dan atlet berprestasi. Salah satu penerima penghargaan adalah Aprilianti, pemilik usaha We Craft_Style, yang berhasil meraih Juara 1 dalam Lomba Wirausaha Muda Pemula (WMP) Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024 untuk kategori fesyen. Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada atlet-atlet Kota Banjar yang berprestasi dalam Pekan Olahraga dan Seni Daerah Perbatasan (PORSENITAS XI) Tahun 2024, yang diadakan di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, pada 9-11 Juli 2024.
Selain penghargaan prestasi, Penjabat Wali Kota Banjar juga menyerahkan CSR dari Bank BJB Serie A sebesar Rp. 20.000.000 untuk seragam para juru parkir Kota Banjar. Tidak hanya itu, santunan kematian sebesar Rp. 42.000.000 dari BPJS Ketenagakerjaan juga diberikan kepada keluarga juru parkir yang telah meninggal dunia.
Dalam amanatnya, Ida Wahida Hidayati menyampaikan bahwa Apel Gabungan Bulan September yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Perhubungan Nasional Tingkat Kota Banjar Tahun 2024 mengusung tema “Transportasi Maju, Nusantara Baru.” Ia menekankan pentingnya kedisiplinan bagi ASN sebagai landasan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara.
“Kedisiplinan merupakan fondasi utama untuk mencapai kesuksesan dan efektifitas kerja. Pada kesempatan ini, saya mengajak seluruh ASN untuk menjadi pribadi yang berakhlak, berorientasi pada pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif dalam bekerja dengan cepat, tepat, ikhlas, serta menghasilkan output yang akuntabel,” tegasnya.
Lebih lanjut, Ia juga menyoroti bahwa Peringatan Hari Perhubungan Nasional 2024 adalah momentum bagi insan perhubungan untuk terus bergerak maju dan meningkatkan kinerja sektor transportasi demi kepentingan masyarakat Indonesia.
“Komitmen Kementerian Perhubungan dalam memajukan transportasi di seluruh wilayah Indonesia, terutama dalam pemerataan fasilitas transportasi umum, menjadi hal penting yang terus kita dorong. Peringatan ini tidak hanya seremonial, tetapi juga pengingat akan tugas kita untuk mempercepat kemajuan transportasi di Nusantara,” tambahnya.
Di akhir arahannya, ida mengingatkan tentang pentingnya netralitas ASN dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah mendatang.
“Saya berharap ASN Kota Banjar tetap netral, tidak berpihak pada kontestan politik, dan tetap menjalankan tugasnya dengan profesional,” pungkasnya. (Ucup)