Berita

Bacaleg dari Partai Demokrat Ikuti Uji Kompetensi

×

Bacaleg dari Partai Demokrat Ikuti Uji Kompetensi

Sebarkan artikel ini

CIAMIS, JURNALMEDIA.ID – DPC Demokrat Ciamis menggelar Uji Kompetensi untuk para Bakal Calon Legislatiif (Bacaleg) dari partai Demokrat, di Sekretariat Partai Demokrat Ciamis, Jawa Barat, Kamis, 27 April 2023.

Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC Demokrat Ciamis Nurmuttaqin mengatakan sebanyak 84 Bacaleg hari ini mengikuti uji Kompetensi. Mulai dari pengisian Koeisoner hingga wawancara untuk menguji kompetensi para bacaleg.

“Selain menguji kompetensi, juga mengukur kesiapan para Bacaleg dalam menghadapi pemilu 2024,” kata Nirmuttaqin.

Nurmuttaqin menyebutkan dalam pelaksanaan Uji Kompetensi sesuai dengan PO/03/DPP.PD/V/2021 tentang Penjaringan, Pelatihan dan Kampanye Calon Anggota Legislatif. Mengenai kurun waktu untuk kelengkapan persyaratan Komisi Pemilihan Umum (KPU) memberi tenggang waktu mulai tgl 2 April hingga 14 Mei 2023.

Baca juga:  Hujan Deras Disertai Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Kota Banjar

“Selama kurun waktu tersebut, para bacaleg diharapkan dapat segera melengkapi persyaratan,” ujarnya.