BANJAR, JURNALMEDIA.ID – Ratusan warga Dusun Cibonte Rt 12/04 Kelurahan Situbatu, Kota Banjar menggelar Ngubyak Balong atau menangkap ikan beramai-ramai dengan tangan kosong digelar di kolam ikan.
Acara yang diselenggarakan oleh Yayasan E-tropes tersebut berlangsung meriah sehingga membuat warga sekitar antusias mengikuti ngubyak balong.
Ketua Panitia, Maulana Yusuf, mengatakan ngubyak balong dalam rangka memeriahkan kemerdekaan republik Indonesia ke-78 dan hiburan bagi masyarakat. Kegiatan tersebut awalnya hanya diikuti oleh masyarakat setempat, namun karena antusias warga cukup tinggi akhirnya dibuka secara umum dengan syarat sudah terdaftar di panitia penyelenggara.
“Tadinya diikuti oleh warga masyarakat sekitar, tapi karena antusias warga sangat tinggi hingga akhirnya kami mempersilakan warga tetangga untuk ikut memeriahkan,” ujarnya.
Dia menyebutkan, jumlah ikan yang disediakan oleh panitia untuk ngubyak balong sebanyak 3 kuintal yang terdiri dari ikan lele dan ikan Mujair. Ikan yang berhasil mereka tangkap bisa dibawa pulang.
“Kami juga menyediakan hadiah berupa doorprize menarik bagi peserta yang beruntung mendapatkan ikan dengan tanda khusus berupa anting-anting. Siapapun yang mendapatkan ikan lele yang ada ciri khusus pada lehernya bisa ditukarkan ke panitia untuk mendapatkan doorprize,” pungkasnya.
Penulis: Ucup Lesmana